News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

HUT Bhayangkara ke-72, Wabup Edward Antony Beri Apresiasi Anggota Polres Way Kanan

HUT Bhayangkara ke-72, Wabup Edward Antony Beri Apresiasi Anggota Polres Way Kanan



Wakil Bupati Kabupaten Way Kanan, Edward Antony (Foto : ist)


Way Kanan, (Berani-news.com) -
Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Way Kanan, Edward Antony bertindak sebagai Inspektur upacara yang digelar oleh Polres setempat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-72. Upacara itu sendiri berlangsung di lapangan apel Parama Satwika, Rabu (11/07/2018).

Hadir pada upacara tersebut, Kapolres, AKBP Dony Wahyudi, S.Ik., Dandim 0427/WK, Letkol Inf. Uchi Cambayong, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, serta seluruh jajaran Polres dan Polsek se-Kabupaten Way Kanan.
Membacakan sambutan Presiden Joko Widodo, pada kesempatan itu Wakil Bupati mengatakan banyak sumbangsih yang ditorehkan oleh Polri selama 72 tahun ini dalam menjaga keamanan negeri, dan keberhasilan dalam menegakkan hukum.
“Saya menyampaikan rasa hormat dan penghargaan yang tulus kepada para sesepuh dan pendahulu Polri yang dengan perjuangan, jasa dan pengabdiannya telah meletakkan landasan serta telah membangun dan mengembangkan Kepolisian Negara Republik Indonesia. Serta mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian pimpinan dan seluruh anggota Polri dalam setiap pelaksanaan tugas dan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”, ujar Wabup Edward Antony.
Edward Antony juga berharap agar peringatan Hari Bhayangkara tahun ini bukan hanya menjadi perayaan tahunan melainkan dapat menjadi momentum untuk refleksi diri guna meningkatkan optimalisasi pelaksanaan tugas dan fungsi Polri dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Polri dihadapkan pada tantangan tugas yang semakin berat dan kompleks, kedepannya persoalan sosial juga akan semakin dinamis sebagai dampak dari globalisasi, situasi keamanan dalam Negeri juga akan semakin diwarnai dengan kejahatan konvensional, kejahatan trans nasional, kejahatan terhadap kekayaan Negara serta kejahatan yang berimplikasi kontijensi, serta kejahatan lainnya”, lanjut Wakil Bupati Edward Antony.

Sementara itu, masih lanjut Wakil Bupati yang telah memasuki tahun ketiga Kepemimpinannya bersama Bupati H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M itu, menjelaskan tuntutan dan harapan masyarakat terhadap Polri juga semakin meningkat, masyarakat juga semakin kritis terkait kualitas pelayanan yang mereka butuhkan. Menghadapi kondisi tersebut tentunya menuntut Polri untuk dapat bersikap responsif dan peka dengan terus menerus mereformasi diri serta meningkatkan kualitas kinerja secara profesional.
“Saya sangat menekankan bahwa reformasi Polri yang menyeluruh dan konsisten adalah keniscayaan sekaligus kunci menghadapi masa depan, reformasi harus bersifat menyeluruh karena didalamnya mencakup perubahan positif dari hulu sampai ke hilir. Berikan perlindungan yang memadai kepada kelompok-kelompok rentan, penyandang disabilitas, anak-anak dan perempuan, beri pengayoman dan perlindungan yang setara kepada semua warga bangsa yang beragam. Saya juga berharap Polri mampu menjadi perekat kebhinekaan, penjaga toleransi serta memperkuat persatuan Indonesia”, ujar Wakil Bupati ayah empat anak itu.
Selanjutnya, pada upacara yang serentak dilaksanakan di seluruh jajaran Polres seluruh Indonesia itu, Wakil Bupati Edward Antony itu juga menyampaikan bahwa semua tugas dan tanggung jawab yang melekat pada setiap insan Bhayangkara tidaklah ringan dan mudah, namun tetap diyakini bahwa setiap Anggota Polri akan mampu menjalankan amanah tersebut secara profesional dengan penuh keikhlasan, integritas dan rasa tanggung jawab.

“Melalui tangan Polri saya berharap Negara dapat selalu hadir ditengah masyarakat dalam memberikan rasa aman, mampu membangun keteraturan dan keharmonisan sosial, menjadi tauladan dalam kepatuhan dan ketaatan terhadap hukum serta tidak sekalipun melakukan perbuatan menyimpang dan tercela, jadilah penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial di ruang publik”, tutup Wakil Bupati Edward Antony yang selanjutnya dilaksanakan syukuran bersama seluruh jajaran Kepolisian Polres dan Polsek Way Kanan.

Pada kesempatan itu Edward Antony menyerahkan penghargaan dari Kapolres Way kanan yakni  kepada lima personel Polres Way Kanan yang berprestasi dengan kriteria ”memiliki integritas moral dan ketauladanan serta berdedikasi tinggi dalam pekerjaan.
Penghargaan tersebut diberikan kepada Bripka I Gusti Ngurah Surya Negara Jabatan Ps Panit 1 Unitlantas Polsek Baradatu, Bripka Nurman Fauzi Jabatan Bhabinkamtibmas Polsek Baradatu, Bripka Ariyan Fardinal Jabatan Bhabinkamtibmas Polsek Baradatu, Brigadir Noveri Kurniawan Ps Ka Spkt 3 Polsek Baradatu, Brigadir Yoggi Musriki Jabatan Bhabinkamtibmas Polsek Baradatu. (rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.