Polres Waykanan Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2019
Waykanan , Beraninews
Polres Waykanan menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan Tahun 2019 di lapangan apel Polres Waykanan, Minggu (10/11/2019).
Upacara peringatan hari Hari Pahlawan mengambil tema, "Aku Pahlawan masa kini ".
Waka Polres Way Kanan Kompol Fanny Indrawan bertindak selaku Inspektur Upacara, dengan dihadiri Pejabat Utama, Para Kapolsek, anggota dan ASN Polres Way Kanan.
Rangkaian kegiatan peringatan diawali dengan pengibaran Bendera Merah Putih yang diiringi lagu Indonesia Raya dilanjutkan mengheningkan cipta untuk arwah pahlawan dan pembacaan teks pancasila oleh inspektur upacara yang diikuti oleh seluruh peserta upacara.
Sementara sebagai pembaca naskah pembukaan Undang - Undang Dasar 1945 oleh Bripka Bambang Budianto dan untuk pembacaan pesan pahlawan oleh AIPDA Juarta.
Tidak Hanya itu, Waka Polres Waykanan Kompol Fanny Indrawan menyampaikan amanat Menteri Sosial RI Juliari P. Batubara dengan Peringatan Hari Pahlawan diharapkan kita akan lebih menghargai jasa dan pengorbanan para pahlawan, sebagaimana ungkapan salah seorang The Founding Fathers.
Kata Bung Karno yang menyatakan bahwa " ....hanya bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya dapat menjadi bangsa yang besar.... ". Selain itu Peringatan Hari Pahlawan kita bangkitkan semangat berinovasi bagi anak anak bangsa untuk menjadi Pahlawan Masa Kini.
Menjadi Pahlawan Masa Kini dapat dilakukan oleh siapapun Warga Negara Indonesia, dalam bentuk aksi aksi nyata memperkuat keutuhan NKRI, seperti menolong sesama yang terkena musibah, tidak melakukan provokasi yang dapat mengganggu ketertiban umum, tidak menyebarkan berita hoax, tidak melakukan perbuatan anarkis atau merugikan orang lain dan sebagainya.
Upacara berlansung dalam suasana khidmat, tertib dan sederhana terlebih saat pembacaan doa untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur.(*)
Posting Komentar